Sabtu, 18 April 2020

Perbedaan lampu HB3 vs H11

Sejauh yang ombro ketahui, memang penggunaan lampu headlamp mobil ini memiliki model dan jenis yang berbeda-beda, bahkan pada mobil yang diproduksi oleh satu merek ATPM. Ada lampu headlamp yang satu bohlamnya terdiri dari 2 filamen (contohnya pada tipe H4) dan ada pula yang model lampu headlampnya terpisah antara lampu jarak jauh dan lampu jarak dekat.

Oleh karena itu, untuk melakukan pengatian lampu headlamp tidak bisa sembarangan. Salah membeli jenis dan model lampu yang digunakan bisa menjadikan pembelian yang sia-sia karena lampu tidak cocok dan tidak bisa dipasang di mobil.

 memang penggunaan lampu headlamp mobil ini memiliki model dan jenis yang berbeda Perbedaan lampu HB3 vs H11

Nah, pada artikel kali ini, ombro akan membahas perbedaan yang ada pada lampu HB3 dengan lampu H11. Kedua jenis lampu ini kerap dipasang di headlamp model terpisah, bahkan untuk tipe H11 juga ada yang bisa dipasang pada lampu Foglamp.

Namun begitu, untuk penggantian bohlam lampu headlamp ini sebaiknya tetap mengikuti anjuran yang disarankan pihak pabrikan ya.. guna mencegah kerusakan akibat salah pemilihan.

Berikut perbedaan lampu HB3 vs H11...


Lampu Halogen H11


Untuk penjelasan tentang lampu halogen H11 ini ombro kembali hanya mengutip dari postingan sebelumnya tentang beda lampu halogen H11 dan H16 yang sebelumnya sudah pernah diposting. Jadi, Lampu Halogen H11 ini merupakan lampu yang umumnya digunakan untuk Headlamp (lampu kepala) khususnya untuk lampu jarak dekat.

Meskipun pada beberapa kendaraan ada juga yang menggunakan lampu h11 ini sebagai lampu foglamp (dengan catatan tentunya). Perhatikan kembali Tabel nilai lampu halogen H11 dibawah ini

 memang penggunaan lampu headlamp mobil ini memiliki model dan jenis yang berbeda Perbedaan lampu HB3 vs H11

Pada tabel diatas, kita bisa melihat bahwa lampu halogen H11 ini memiliki daya sebesar 55 watt untuk tegangan 12 volt. Sedangkan untuk luminous flux (lumen/kekuatan cahaya) pada lampu halogen H11 ini berada diangka 1350 lumen.

Semakin besar nilai lumen yang bisa dihasilkan oleh lampu, maka akan semakin terang pula cahaya yang dihasilkan.

Baca juga :


Lampu Halogen HB3


Lain lampu H11, lain pula lampu HB3. Lampu HB3 memiliki bentuk fitting lampu yang berbeda dengan H11 meskipun posisi socket serupa dengan lampu H11. HB3 fitting socketnya terlihat jelas memiliki kuping berjumlah 3 disekelilingnya, fitting ini nantinya akan dimasukkan pada slot headlamp.
Selain pada fitting socket lampunya, lampu HB3 ini juga memiliki tabel nilai yang berbeda dengan lampu H11 perhatikan pada tabel lampu HB3 dibawah ini

 memang penggunaan lampu headlamp mobil ini memiliki model dan jenis yang berbeda Perbedaan lampu HB3 vs H11

Pada tabel diatas,bisa kita perhatikan bahwa untuk lampu halogen HB3 memiliki daya sebesar 60 watt pada tegangan kerja 12 volt. Sedangkan untuk luminous flux nya, lampu halogen HB3 ini memiliki angka yang lebih tinggi dari H11 yaitu 1860 lumen.

Ini artinya, lampu halogen HB3 memiliki daya yang lebih besar yaitu 60 watt dengan tingkat keterangan cahaya yang juga lebih besar dari H11.

Kedua tipe lampu ini umumnya memang digunakan pada lampu headlamp mobil dengan model terpisah yaitu lampu halogen H11 dengan daya 50 watt yang digunakan untuk lampu dekat, dan lampu halogen HB3 yang berdaya 60 watt untuk lampu jarak jauh.

Demikianlah artikel tentang perbedaan lampu HB3 vs H11 yang bisa ombro sampaikan, semoga bisa bermanfaat.

Artikel ini diarsipkan pada kategori : Masalah-Mobil